fbpx
Home » Berita » Guna Memperingati HUT RI Ke-78, Laznas PYI Salurkan 660 Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Guna Memperingati HUT RI Ke-78, Laznas PYI Salurkan 660 Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

by | Aug 24, 2023 | Asrama, Berita, Program Kerja | 0 comments

PANTIYATIM.OR.ID, BANDUNG– Selama peringatan HUT RI Ke-78 (17/08), Laznas PYI telah melaksanakan aksi kemanusiaan dengan menyebarkan kado kemerdekaan. Bantuan tersebut diberikan kepada anak yatim dan kaum dhuafa di berbagai wilayah pemberdayaannya. Wilayah ini meliputi Provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, hingga Tangerang, Banten. Aksi peringatan HUT RI ini melibatkan bantuan berupa paket sembako yang terdiri dari beras, mi instan, gula, dan minyak goreng.

Berdasarkan informasi yang diberikan oleh Budiyono, Manajer Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat. Hingga saat ini telah terkonfirmasi bahwa sudah ada 660 paket sembako kemerdekaan yang telah disalurkan.Termasuk di wilayah Surabaya dan Banten. Budiyono mengungkapkan bahwa jumlah ini masih terus bertambah seiring dengan berjalannya kegiatan di setiap lokasi.

“Alhamdulillah, saat ini kami telah berhasil menyebarkan 660 paket sembako kemerdekaan ke seluruh wilayah yang menjadi fokus pemberdayaan PYI. Adapun rincian penyaluran diantaranya Jakarta Selatan sebanyak 30, Jakarta Timur 150, Depok 30, Tangerang 90, Bekasi 90. Surabaya 30, Yogyakarta 30, Kota Bandung 120, Kabupaten Bandung 60, Kabupaten Bandung Barat sebanyak 30 sembako Kemerdekaan. Namun, jumlah totalnya masih belum semuanya karena kegiatan masih berlangsung,” jelas Budiyono.

Tedi, SPV Pemberdayaan sekaligus ketua penyaluran, menambahkan, “Kami dengan sukacita ingin mengumumkan bahwa kegiatan ini telah selesai dilaksanakan. Namun, kami masih menanti laporan resmi dari setiap koordinator di lokasi penyaluran.”

Di sisi lain, T.Irawan, Direktur Laz PYI Yatim dan Zakat, mengucapkan rasa terima kasih kepada para donatur yang telah mendukung program-program kemanusiaan PYI. Ia juga mendoakan agar segala kebaikan yang diberikan oleh para donatur mendapat balasan berupa rezeki yang berlimpah dan berkah dari Allah.

Irawan juga berharap, agar Negeri tercinta kita ini terus melaju menuju kemajuan yang lebih baik, menjadi negara yang maju dan sejahtera bagi seluruh rakyatnya.

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »
Open chat
Assalamualaikum
ada yang bisa dibantu?