PANTIYATIM.OR.ID, MALUKU– Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) PYI Yatim dan Zakat di Kampung Zakat Waeleman, Kabupaten Buru, Kamis (22/12/2022). Penyaluran tersebut dibantu oleh Analis kebijakan Ahli Muda/SubkoordinatorSeksi Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Bidang Bimas islam Kanwil Kemenag Maluku, Bakri Talaohu.
Penyaluran wakaf qur’an diberikan kepada TPQ Al-Wustho secara simbolis kepada Rifqi sebagai guru ngaji sekaligus pengurus TPQ tersebut. Sebanyak 100 Eksemplar Alquran wakaf, 50 Iqro, 25 sejadah dan Kerudung, serta 100 Paket Rendang Qurban telah diterima Kampung Zakat Tersebut.

Penyampaian Sambutan Oleh Analis Kebijakan Ahli Muda
“Setelah beberapa bulan barang dikirimkan dari Bandung, telah sampai di Kampung Zakat Waeleman, Kabupaten Buru, Maluku. Setelah sampai, bantuan Perlengkapan ibadah tersebut langsung disalurkan bagi TPQ dan juga masyarakat Kampung Zakat Waeleman,” ungkap Tedi.
Lanjut ia menyampaikan “harapan kami, bantuan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya sehingga manfaat yang dihasilkan lebih lama. Dan mudah-mudahan penyaluran ini tidak hanya sekarang saja, melainkan dapat berkala meskipun cukup jauh dalam penyalurannya”.
Tidak lupa ia juga menyampaikan terima kasihnya kepada para Donatur dan Relawan yang terus membantu program-program PYI.
“Terima kasih kepada para Relawan dan Khususnya kepada Donatur PYI yang telah membantu program Kami hingga saat ini. Sehingga program kami terus dapat dilaksanakan dan menebar kebaikan lebih banyak lagi, semoga tidak bosan terus mendukung PYI” tandasnya.
Disisi lain Rifqi sebagai pengurus sekaligus guru ngaji TPQ Al-Wustho menjelaskan, Para penerima manfaat sangat senang dan bahagia mendapatkan Alquran dan jugaperlengkapan ibadah lainnya. “Alhamdulillah mereka sangat senang atas bantuannya, baik alquran yang bagus dan nyaman di baca maupun perelngkapan ibadah dan rendang qurbannya. Saya ucapkan terima kasih kepada PYI dan donaturnya atas bantuan wakaf Al-Quran, semoga berkah. Kami doakan Semoga LAZNAS PYI Yatim dan Zakat serta para donaturnya bertambah maju lagi” tandasnya.
0 Comments