fbpx
Home » Anak Yatim dan Dhuafa » Launching Asrama Yatim Ketiga di Surabaya

Launching Asrama Yatim Ketiga di Surabaya

by | Apr 30, 2018 | Anak Yatim dan Dhuafa, Kegiatan dan Program

Alhamdulillahirabbil ‘alaamiin.

Atas berkat Rahmat Allah SWT yang senantiasa menaungi dimanapun dan kapanpun kita berada, Panti Yatim Indonesia kembali membuka cabang Asrama Kemandirian untuk anak anak yatim piatu dan dhuafa di Surabaya. Asrama ini merupakan asrama ketiga yang dibuka didaerah Surabaya bertempat di Jl. Gunung anyar sawah no. 24 Surabaya.

Prosesi pembukaan Asrama baru digelar langsung oleh ketua Yayasan Panti Yatim Indonesia Al-Fajr, Bpk Budiono. Yang dilaksanakan pada hari minggu (29/04/2018), serta dihadiri pula oleh para pengurus Panti Yatim Indonesia dan pemerintah setempat.

Dalam acara tersebut kami juga mengadakan acara santunan anak yatim berupa pemberian sembako dan uang tunai kepada 30 anak yatim di sekitar asrama.

Semoga dengan dibukanya cabang baru, semakin banyak anak anak yang terahmati, mendapatkan pendidikan yang layak serta terpenuhi kebutuhan anak anak yang kurang mampu.

Selain itu, bagi sahabat yatim yang berada disurabaya atau yang sedang berkunjung ke Kota Surabaya, Kami tunggu silaturahmi bersama anak anak yatim disini.

 

Info selengkapnya di :

Alamat                : Jl. Gunung Anyar Sawah no.24 Surabaya

Jam Buka           : 08.00 Pagi – 21.00 Malam

Contact Person  : 085351247951

     

     

     

 

0 Comments
Translate »
Open chat
Assalamualaikum
ada yang bisa dibantu?