Alhamdulillah…… Penyelenggaraan pemotongan hewan qurban dipusatkan dibeberapa Asrama Panti yatim Indonesia untuk wilayah bandung pemotongan dipusatkan di asrama Padalarang ,di Bekasi dipusatkan Di Asrama Kermang dan untuk Jakarta dipusatkan di Asrama Tebet. Pemotongan hewan qurban juga dilakukan dibeberapa Asrama lain . serta dibeberapa daerah pedesaan diwilayah pulau Jawa
Pada tahun ini Alhamdulillah Peserta qurban Di Panti Yatim Indonesia sebanyak 268 muqorobin yang terdiri dari 191 pequrban kambing/domba dan 77 muqorobin sapi dengan jumlah hewan 191 kambing, domba dan 11 sapi. Pemotongan dilakukan mulai hari ‘iedul adha dan hari ke 2 tasyrik pembagian meliputi anak-anak asrama ,yatim dhuafa serta masyarakat sekitar asrama dan daerah daerah lainnya.
Dengan segala hormat dan kerendahan hati kami mengucapkan Jazakumullahu khairan katsira kepada seluruh Muqorobin yang telah menitipkan dan mempercayakan ibadah qurbannya di Panti yatim Indonesia, Semoga Ibadah qurbannya diterima Allah SWT serta mendapatkan ganti yang lebih baik. .
0 Comments