PANTIYATIM.OR.ID, BANDUNG– Hari Selasa menjadi hari istimewa bagi anak-anak yatim di Kota Bandung, karena sebanyak 122 porsi rendang qurban kemasan telah disalurkan kepada mereka di berbagai asrama yatim. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh Panti Yatim Indonesia (PYI), Selasa (10/10).

Foto bersama anak-anak yatim asrama Cicaheum
Rendang qurban tersebut disalurkan ke beberapa asrama yatim, termasuk Asrama Ujung Berung, Asrama Cicaheum, Asrama Cikutra, Asrama Pasteur, dan Asrama Mentor Kota Bandung. Menyambut bantuan ini, para anak yatim di setiap asrama mengungkapkan rasa terima kasih dan senangnya.
Tedi, yang merupakan Koordinator Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat, secara langsung menjadi pengantar dalam kegiatan ini. Ia menjelaskan bahwa rendang kurban ini berasal dari hasil produksi daging qurban yang diolah dengan baik, sehingga dapat dimanfaatkan dalam jangka waktu yang panjang.
Tedi juga memberikan pesan kepada anak-anak di asrama, “Semoga rendang qurban ini bermanfaat untuk kalian semua di asrama. Untuk asrama lainnya, bantuan akan menyusul, jadi jangan khawatir tidak mendapat bagian.”
Ungkapan terimakasih juga disampaikan kepada semua mudhohi (orang yang berqurban) karena melalui qurban ini, dagingnya dapat dimanfaatkan secara luas dan tahan lama.
Kegiatan penyaluran rendang kurban ini menjadi bukti nyata bahwa kebaikan dan kepedulian terhadap sesama masih sangat berarti di tengah masyarakat Kota Bandung. Semoga kegiatan semacam ini terus berlanjut untuk mendukung anak-anak yatim yang membutuhkan.
0 Comments